[:id]Prestasi Mahasiswi Fakultas Farmasi UNHAS Raih Juara 1 Lomba Poster Dies Natalis Poltekkes Kemenkes Gorontalo[:]
[:id]Mahasiswi Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin yaitu Anugerah Yaumil Ramadhani Aziz dan Nurul Fauziah dengan dosen pembimbing Andi Dian Permana, M.Si., Ph.D., Apt berhasil meraih juara 1 dalam lomba poster yang diadakan oleh Politeknik Kesehatan Kemenkes Gorontalo. Lomba ini dilaksanakan pada tanggal 6-9 Agustus 2022 secara virtual melalui aplikasi zoom meeting.
Lomba Poster bertema “Inovasi Bangsa dalam Pencegahan dan Penanggulanagan Penyakit Tidak Menular” ini diselenggarakan dalam rangkaian acara Dies Natalis Politeknik Kesehatan Kemenkes Gorontalo yang ke-15. Diawali dengan tahap pendaftaran dan pengumpulan poster pada tanggal 6 Agustus dan pengumuman finalis pada tanggal 7 Agustus. Selanjutnya, tahap penilaian berupa presentasi dilaksanakan pada tanggal 8 Agustus. Kemudian, pengumuman hasil penilaian dan pemenang pada tanggal 9 Agustus.
Anugerah Yaumil Ramadhani Aziz selaku ketua tim mengungkapkan bahwa persiapan dan pembuatan poster memakan waktu sekitar seminggu. Sebagai langkah awal, dia dan Nurul Fauziah melakukan diskusi terkait ide poster yang akan dibuat. Kemudian, mereka mendiskusikan ide tersebut lebih lanjut bersama dosen pembimbing, bapak Andi Dian Permana. Setelah gambaran besar terkait posternya disepakati, mereka mulai mendesain poster dan menuangkan keseluruhan ide ke dalam poster ilmiah tersebut.
Keberhasilan yang mereka peroleh didorong oleh keinginan yang besar untuk membanggakan orang-orang di sekitar. Serta, usaha yang terbaik dengan harapan bisa berkontribusi secara langsung dalam mengharumkan nama besar Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin.
“Tentu saja kami merasa sangat senang dan bangga. Kami juga benar-benar berterimakasih atas dukungan segala pihak terutama orangtua, dosen pembimbing kami bapak Andi Dian Permana, dan seluruh civitas akademika Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin yang telah mempercayai kami dan tiada henti mendukung kami hingga saat ini. Semoga kedepannya Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin bisa terus mengukir prestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional” jelas Anugerah Yaumil Ramadhani Aziz.
[:]