
Fakultas Farmasi Unhas Jalin Kerjasama Bersama Dexa Group
Senin, 5 Agustus 2024 – Jakarta – Dexa Group, salah satu perusahaan farmasi terkemuka di Indonesia, baru saja menandatangani perjanjian kerja sama dengan Corporate HR dan GA Direktur, Andy Samual. Acara penandatanganan perjanjian ini berlangsung di kantor pusat Dexa Group, Jakarta, dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan dari kedua belah pihak.

Perjanjian kerja sama ini merupakan langkah strategis yang bertujuan untuk memperkuat sinergi antara Fakultas Farmasi Unhas dan Dexa Group dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dan pelatihan calon Apoteker, serta memperkuat kolaborasi dalam riset dan pengembangan produk farmasi. Kerjasama ini diharapkan menjadi langkah penting dalam menciptakan inovasi dan meningkatkan kompetensi profesional di sektor farmasi.
Adapun Yang bernaung di bawah Dexa Group adalah PT Fonko International Pharmaceuticals, DLBS (Dexa Laboratories of Biomolecular Science), Beta Pharmacon dan Ferron Par Pharmaceuticals, dll.
Acara ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan diskusi mendalam tentang rencana implementasi perjanjian kerja sama. Kedua belah pihak berharap bahwa kerja sama ini akan membawa manfaat jangka panjang dan menciptakan lingkungan kerja yang lebih produktif serta harmonis.